[𝐂𝐇𝐀𝐑𝐈𝐓𝐘 𝐌𝐎𝐍𝐓𝐇 𝐏𝐀𝐌𝐀𝐃𝐈𝐊𝐒𝐈 𝟐𝟎𝟐𝟓]



Kegiatan Charity Month dengan tema “Peduli Kasih, Berbagi Asih Bersama PAMADIKSI” dan slogan “Setetes Darahmu, Harapan untuk Sesama” merupakan program kemanusiaan yang diselenggarakan sebagai wujud kepedulian sosial organisasi terhadap masyarakat. Pada tahun 2025, kegiatan ini dilaksanakan bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) sebagai mitra utama dalam pengelolaan donor darah.



Pelaksanaan Charity Month tahun ini bertepatan dengan kegiatan PENDIDIK pertemuan kedelapan, yaitu pada Minggu, 19 Oktober 2025 bertempat di Kantor Kelurahan Kaliwates. Layanan donor darah dibuka mulai pukul 08.00 hingga 10.00, dengan alur yang tertib dan didampingi oleh tenaga medis PMI. Kolaborasi ini memastikan kegiatan berlangsung aman, profesional, serta memenuhi standar kesehatan bagi seluruh peserta.



Peserta donor darah terdiri dari pengurus aktif PAMADIKSI 2025 serta masyarakat setempat yang turut berpartisipasi sebagai bentuk kontribusi nyata dalam membantu sesama. Antusiasme masyarakat terlihat dari tingginya partisipasi dan kesadaran bahwa setiap kantong darah yang disumbangkan dapat menjadi peluang hidup bagi orang lain yang membutuhkan.



Melalui program Charity Month, PAMADIKSI berharap dapat menumbuhkan semangat solidaritas, meningkatkan kepedulian sosial, serta memperkuat hubungan baik antara mahasiswa dan masyarakat. Dengan dukungan PMI dan partisipasi warga, kegiatan ini menjadi langkah kecil namun bermakna dalam memberi harapan bagi sesama.

➖➖➖➖➖➖➖➖➖➖

𝗙𝗢𝗟𝗟𝗢𝗪 𝗨𝗦


𝗜𝗻𝘀𝘁𝗮𝗴𝗿𝗮𝗺 : @pamadiksiunej.official

𝗧𝗶𝗸𝘁𝗼𝗸 : @pamadiksiunej

𝗬𝗼𝘂𝘁𝘂𝗯𝗲 : PAMADIKSI UNEJ

𝗪𝗲𝗯𝘀𝗶𝘁𝗲 : pamadiksiunej.blogspot.com

𝗘𝗺𝗮𝗶𝗹 : pamadiksiunej@gmail.com


CALL CENTER :

Rafiandra ( +62 857-0823-5359) : FEB, FMIPA, FAPERTA, FKG, FASILKOM

Intan ( +62 821-3514-6277) : FT, FIB, FKEP, FISIP, FTP

Novia (+62 857-4556-0244) : FKIP, FKM, FH, FARMASI, FK





0 Komentar